Tanda jika anda bukan orang yang diutamakan oleh pasangan anda. Seharusnya ketika anda sedang menjalin hubungan dengan seseorang anda adalah prioritas utama untuknya. Dan anda tidak perlu mengemis perhatian untuk mendapatkannya, namun bagaimana jika pasangan anda menganggap anda bukan prioritas baginya ?
Dari sikapnya memperlakukan anda mungkin bisa di nilai apakah anda masih menjadi prioritas di hidupnya atau tidak. Ini adalah 10 tanda yang menunjukkan anda bukan prioritas bagi pasangan anda yang dikutip dari situs Boldsky (7/11/2016). Mungkin hal dibawah ini bisa menjadikan pertimbangan apakah anda masih mau melanjutkan hubungan anda bersama pasangan anda saat ini.
Baca Juga Wanita 19 tahun ini mengaku dihamili Yesus
Tanda 1
Tanda yang pertama yang menunjukkan anda bukan prioritas utama untuk pasangan anda adalah pasangan anda slalu terlambat ketika sedang janjian dan selalu sibuk dengan kegiatannya sehingga dia lebih banyak menghabiskan waktu untuk kegiatan lain dari pada menghabiskan waktu untuk anda.
Tanda 2
Anda lebih sering berkorban untuk mempertahankan hubungan anda padahal pasangan anda jarang sekali melakukan hal yang sama untuk mempertahankan hubungannya.
Tanda 3
Anda lebih sering sabar menghadapi dia ketika untuk semua hal. Mungkin hal yang paling terlihat adalah anda lebih sering sabar menunggu pasangan anda ketika berkencan, tapi tidak dengan dia yang tidak bisa sabar ketika menunggu anda.
Tanda 4
Dia terlihat lebih senang menghabiskan waktunya untuk orang lain atau bisa dibilang dia lebih nyaman dengan orang lain dan lebih terbuka kepada orang lain dari pada harus berbagi cerita dengan anda.
Tanda 5
Dia tidak mau ketika anda mengajak untuk bertemu dengan keluarganya atau bahkan enggan mengajak anda ke acara-acara penting yang berhubungan dengan keluarganya.
Tanda 6
Jika anda adalah prioritas utamanya maka dia akan mempertahankan anda ketika anda ingin memutuskan hubungannya, namun jika anda bukan lagi prioritasnya dia tidak akan mempertahankan anda ketika anda memutuskan untuk berpisah dengan dia.
Tanda 7
Dia lebih sering sibuk dengan kegiatannya yang tidak berhubungan dengan anda. Bahkan dia sampai tidak bisa membalas telvon, pesan pendek atau email yang anda kirim padanya karena dia terlalu sibuk.
Tanda 8
Pasangan anda menghubungi anda ketika dia ada kepentingan padanya atau lebih tepatnya anda pernah merasa dia memanfaatkan anda.
Tanda 9
Dia sering tidak menghiraukan anda atau sering mengalihkan pembicaraan ketika anda sedang membahas tentang kelanjutan hubungan anda dengan dia.
Tanda 10
Dia lebih sering berbagi rahasia dengan orang lain dari pada dengan anda.
Mungkin dari beberapa tanda diatas yang sedang anda rasa ada pada pasangan anda, jadi anda harus pertimbangkan lagi apakah anda masih mau mempertahankan hubungan anda dengannya. kalau pun masih ingin bertahan dengannya itu artinya anda harus lebih sabar lagi ketika menghadapi pasangan anda.